INFORMATIKA BAB 3
Saat ini TIK telah merambah di banyak aspek kehidupan manusia. Teknologi
ini menghasilkan banyak sekali perkakas yang membantu pekerjaan kita
sehari-hari. Bab ini akan berisi materi tentang perkakas pada TIK seperti:
Aplikasi Perkantoran, Peramban, Surel, Search Engine dan penggunaan File
explorer untuk mengelola folder dan ile.
Teknologi berkembang dengan cepat, melahirkan banyak perangkat keras
dan perangkat lunak yang baru. Alat elektronik dan peranti TIK menjadi
makin murah, dan ini mendorong pengguna untuk berganti-ganti karena
selain lebih murah, performansi peranti juga menjadi makin baik.
Manusia melakukan interaksi dengan perangkat melalui berbagai cara.
Kita menggunakan tombol untuk menghidupkan atau mematikan perangkat
televisi, mesin cuci, atau pendingin ruangan, yang bisa diwakili dengan alat
pengendali jarak jauh (remote control). Teknologi saat ini mampu menangani
interaksi perangkat dengan pengguna melalui tombol nyata, papan kunci
(keyboard), sentuhan ke antarmuka grais yang biasa disebut Graphical
User Interface (GUI), maupun suara atau Voice User Interface (VUI). Untuk
perangkat komputer, ponsel/smartphone, perangkat game, pemutar MP3, dan
sebagainya, interaksi yang digunakan umumnya adalah GUI.
GUI adalah bentuk antarmuka pengguna dengan menggunakan ikon
dan elemen grais sebagai pengganti perintah berbasis teks yang ditikkan.
GUI menjadi populer karena lebih intuitif, mudah digunakan dan dipelajari
daripada model interaksi Command Line Interface (CLI) yang memerlukan
perintah yang harus ditik. Dengan CLI, jika pengguna tidak tahu perintahnya
atau salah tik, perintah tidak dapat dimengerti oleh komputer. Dengan GUI,
pengguna tinggal memilih perintah yang disediakan
Tujuan pembelajaran materi ini ialah agar kalian mengenali pola dari
interaksi dengan perangkat sehingga apabila harus berganti-ganti, kalian
tidak bingung dan dapat cepat beradaptasi. Kalian diajak mengenal apa yang
disebut GUI agar dapat berinteraksi dengan perangkat keras, melalui gambar
atau ikon yang mewakili “objek” yang dikelola dan ditampilkan oleh sistem
operasi. Objek-objek ditampilkan dalam bentuk ikon, yaitu simbol atau
gambar tertentu yang mewakili suatu ile, aplikasi atau layanan.
Aktivitas Individu
TIK-K7-01: Berkenalan dengan Antarmuka Berbasis Grais
Apakah kalian tahu bahwa banyak jenis ponsel, berbeda
merk, dan berbeda sistem operasinya? Namun, walaupun berbeda merk, berbeda sistem operasi, dan sedikit
berbeda antarmukanya, semua ponsel memiliki fungsi
yang sama. Hal ini bisa dianalogikan dengan alat lain,
seperti mobil, televisi, atau alat elektronik berbagai
merk, yang sebetulnya memiliki fungsi yang sama,
hanya tampilannya yang sedikit berbeda. Pada aktivitas
ini, kalian berlatih mengenali jenis-jenis objek pada
antarmuka berbasis grais (GUI).
Apa yang Kalian Perlukan?
• Komputer/ponsel yang telah terpasang sistem operasi.
Apa yang Harus Kalian Lakukan?
• Bukalah aplikasi kalkulator pada komputer/ponsel kalian!
• Hitunglah ekspresi berikut, sambil mencoba berinteraksi!
Komentar
Posting Komentar